
loading…
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dan PT Buana Indomobil Trada melakukan serah terima 20 unit perdana Suzuki Fronx kepada konsumen di Hedon Estate Surabaya, Sabtu (5/7/2025). Foto/Dok. SindoNews
Area Manager PT Buana Indomobil Trada wilayah Jatim Agus Henryanto Tan mengatakan, sejak pemesanan perdana dibuka pada 28 Mei lalu, Suzuki Fronx telah menjadi pusat perhatian masyarakat Jatim. Acara penyerahan unit ini menjadi momen puncak dari penantian panjang para pelanggan loyal. Baca juga:
Membongkar 10 Senjata Rahasia Suzuki Fronx: Lebih dari Sekadar Wajah Tampan
“Sebanyak 20 keluarga konsumen terpilih di Jatim menerima kunci mobil mereka secara langsung, sekaligus menandai dimulainya distribusi di wilayah ini,” katanya di sela acara penyerahan unit di Hedon Estate Surabaya, Sabtu (5/7/2025).
Ia menyebut, tingginya animo masyarakat terhadap Suzuki Fronx dibuktikan dengan sudah adanya sekitar 1.500 unit yang sudah terpesan secara nasional, dimana sekitar 500 unit adalah konsumen di Jatim. “Angka ini jauh di atas perkiraan kami. Makanya kami optimistis dengan penjualan Suzuki Fronx ini kedepannya,” terangnya.
Salah seorang pembeli Suzuki Fronx asal Surabaya, Kartika mengaku sejak lama dia menjadi konsumen mobil Suzuki. “Suzuki Fronx ini memiliki model yang dinamis dan elegan. Sangat cocok bagi kami kaum perempuan. Apalagi saya memang suka model SUV,” tuturnya.