Shin Tae-yong Larang Pemain Sentuh Bola



loading…

Shin Tae-yong tak membiarkan pemain menyentuh bola jelang laga playoff Olimpiade Paris 2024 di Centre National du Football de Clairefontaine, 9 April 2024 / Foto: PSSI

Shin Tae-yong tak membiarkan pemain menyentuh bola jelang laga playoff Olimpiade Paris 2024, yang mempertemukan Timnas Indonesia U-23 vs Guinea U-23 di Centre National du Football de Clairefontaine, 9 April 2024. Hal ini dilakukan untuk menjaga kondisi fisik anak asuhnya.

Timnas Indonesia U-23 sudah berada di Paris sejak Sabtu (4/5/2024). Itu diketahui dari Instagram Asisten Shin Tae-yong, Yoo Jae Hoon @pace_yoojaehoon.

Shin Tae-yong mengatakan kondisi fisik pemainnya memang mengalami kelelahan setelah berjuang pada Piala Asia U-23. Namun, timnya tetap harus melakukan persiapan sebaik mungkin untuk ajang tersebut.

“Saya harus melakukannya dengan baik. Para pemain sangat lelah dan kelelahan, mereka benar-benar kelelahan,” kata Shin Tae-yong dilansir dari laman AFC.

Shin Tae-yong mengatakan pemulihan fisik pemain menjadi aspek terpenting sebelum melakukan persiapan lanjutan. Hal itu agar program latihan Timnas Indonesia U-23 dapat berjalan dengan baik.

“Selama sekitar dua atau tiga hari kami hanya akan fokus pada pemulihan, saya bahkan tidak akan membiarkan pemain menyentuh bola,” ucapnya.

Shin Tae-yong mengatakan sudah menyiakan program latihan taktik terbaik untuk Pratama Arhan dan kolega. Sebab, dia ingin membawa Timnas Indonesia U-23 dapat lolos ke Olimpiade 2024.

“Kami akan melakukan latihan taktis dan menganalisis lawan kami,” katanya.

(yov)



You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *