Jalan Inggris ke Babak 16 Besar Tertunda


loading…

Pertandingan kedua Grup C Euro 2024 telah rampung digelar Kamis (20/4/2024) malam WIB dan Jumat (21/6/2024) dini hari WIB / Foto: UEFA EURO 2024 (@EURO2024) · X

Pertandingan kedua Grup C Euro 2024 telah rampung digelar Kamis (20/4/2024) malam WIB dan Jumat (21/6/2024) dini hari WIB. Hasilnya tak ada pemenang, dua laga yang digelar berakhir imbang 1-1.

Pertandingan Slovenia vs Serbia berakhir imbang 1-1. Laga kedua Grup C yang berlangsung di Allianz Arena berlangsung dramatis.

Pada pertandingan ini, Slovenia sempat unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak Zan Karnicnik pada menit 69 setelah memanfaatkan umpan lambung T Elsnik dari sisi kanan pertahanan Serbia. Tim Elang tak mau meninggalkan lapangan dengan kepala tertunduk.

Baca Juga

Hasil Euro 2024: Drama Menit Akhir, Slovenia vs Serbia 1-1

Serbia terus menggempur pertahanan Slovenia hingga akhirnya gol penyeimbang baru tercipta di menit akhir. Adalah Luka Jovic, yang membuyarkan pesta kemenangan Slovenia.

Skor imbang 1-1 tak berubah hingga peluit panjang dibunyikan. Hasil imbang ini membuat Slovenia menempati posisi ketiga dengan nilai dua poin. Sedangkan Serbia menduduki posisi terakhir Grup C dengan nilai satu poin.

Di pertandingan lain, Inggris harus puas bermain imbang 1-1 melawan Denmark. Tambahan satu poin ini masih belum mengubah posisi The Three Lions.

Baca Juga

Hasil Euro 2024: Boros Peluang, Denmark vs Inggris Imbang 1-1

Inggris tetap menduduki posisi pertama dengan nilai empat poin. Sementara Denmark mengemas dua poin dari dua hasil imbang yang diraihnya.

Hasil Pertandingan Kedua Grup C

Slovenia vs Serbia 1-1

Denmark vs Inggris 1-1

Klasemen Grup C

Hasil dan Klasemen Grup C Euro 2024: Jalan Inggris ke Babak 16 Besar Tertunda

(yov)



You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *