Bagas/Fikri Pesan Tempat di Final usai Singkirkan Leo/Daniel



loading…

Indonesia menambah satu wakil di final Swiss Open 2024. Adalah Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, yang sukses merebut tiket ke partai puncak turnamen BWF World Tour Super 300 / Foto: PBSI

BASEL – Indonesia menambah satu wakil di final Swiss Open 2024. Adalah Bagas Maulana / Muhammad Shohibul Fikri , yang sukses merebut tiket ke partai puncak turnamen BWF World Tour Super 300.

Bertanding di St. Jakobshalle, Sabtu (23/3/2024), Bagas/Fikri melaju ke final Swiss Open 2024 usai mengalahkan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melalui pertarungan sengit dua game langsung 21-19, 21-15

Ini merupakan kemenangan pertama Bagas/Fikri di tahun ini. Hasil positif ini sekaligus membarui rekor pertemuan menghadapi Leo/Daniel menjadi 2-2.

Ini merupakan tiket final kedua yang diraih wakil Indonesia di Swiss Open 2024. Sebelumnya, Lanny/Ribka secara mengejutkan mampu mengalahkan Apriyani/Fadia pada laga semifinal Swiss Open 2024 melalui pertarungan rubber game 13-21, 21-10, dan 23-21.

Indonesia masih bisa menambah wakil di final dari sektor ganda putra dan tunggal putri. Di sektor ganda putra, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi ditantang Ben Lane/Sean Vendy. Sedangkan Gregoria Mariska Tunjung menghadapi Nozomi Okuhara.

Daftar 6 Wakil Indonesia di Semifinal Swiss Open 2024

Tunggal Putri

Gregoria Mariska vs Nozomi Okhuara

Ganda Putra

Bagas/Fikri vs Leo/Daniel 21-19, 21-15
Sabar/Moh Reza Pahlevi vs Ben Lane/Sean Vendy

Ganda Putri

Apriyani/Fadia vs Lanny/Ribka 13-21, 21-10, dan 23-21

(yov)



You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *