H-6 Lebaran 2024, Jalur Arteri Cikampek Ramai Lancar


loading…

Jalur arteri Cikampek yakni Simpang Mutiara menuju Simpang Jomin terpantau ramai lancar hingga Kamis (4/4/2024) malam. Foto/Ravie Wardani

JAKARTA – Puncak arus mudik 2024 diprediksi terjadi pada 5-7 April. Meski begitu, jalur arteri Cikampek yakni Simpang Mutiara menuju Simpang Jomin terpantau ramai lancar hingga Kamis (4/4/2024) malam.

Berdasarkan pantauan MNC Portal Indonesia, arus lalu lintas di Simpang Mutiara masih didominasi pengendara lokal yakni motor, mobil pribadi, hingga kendaraan industri dari Bukit Indah City (BIC) Purwakarta. Pemandangan serupa juga terlihat di Simpang Jomin yang menjadi langganan macet horor tiap tahun di puncak arus mudik Lebaran.

Baca Juga

Diskon Tarif Tol Mulai Berlaku, 43 Ribu Kendaraan Melintasi GT Cikatama

Sementara jika terjadi kemacetan di sana, antrean kendaraan bisa mengular sepanjang 2 km karena faktor pertemuan arus lalu lintas dari Karawang dan Cikopo. Adapun jalur Simpang Mutiara menuju Simpang Jomin sendiri juga tampak minim penerangan.

Banyak lampu jalan yang mati sepanjang Jalan Raya Cikopo menuju Pantura. Oleh karena itu, pengendara diimbau untuk menurunkan laju kendaraan saat melintas di area tersebut terutama saat puncak arus mudik.

(rca)



You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *