
loading…
Budaya Korea Selatan begitu populer di dunia, termasuk Indonesia. Foto/istimewa
Dampak Korean Wave di Indonesia ini pun meningkatnya minat masyarakat untuk mempelajari bwrbagai hal. Tidak saja budaya dan bahasa Korea. Belakangan, perlengkapan rumah tangga Korea pun menarik minat masyarakat. Hal itu yang membuat Daelim Dobidos membuat angkah strategis untuk menghadirkan inovasi produk yang memadukan warisan desain Korea dengan kebutuhan hunian modern di Indonesia.
Daelim Dobidos Indonesia menghadirkan solusi perlengkapan rumah tangga dan konstruksi berteknologi modern dengan standar global dan meresmikan showroom terlengkapnya di kawasan BSD, Tangerang Selatan. Tentu saja ini memberikan pengalaman interaktif bagi konsumen yang mengutamakan kualitas hunian dan gaya hidup modern.
Rangkaian produk rumah tangga dan konstruksinya, meliputi water purifier, kitchen & bathroo fixtures, flatware, serta perlengkapan rumah lainnya dengan standar kualitas dan teknologi Korea yang telah diakui secara global.
Daelim Dobidos juga dikenal karena perpaduan desain modern, fungsi inovatif, dan prinsip keberlanjutan, serta telah meraih berbagai penghargaan desain dan sertifikasi internasional.