
loading…
Kerja sama ini menandai langkah strategis Modern Internasional (MDRN) dalam memperluas portofolio bisnis ke sektor industri berteknologi tinggi, khususnya melalui tiga pilar utama bisnis Genertec. Foto/Dok
Kerja sama ini menandai langkah strategis Modern Internasional (MDRN) dalam memperluas portofolio bisnis ke sektor industri berteknologi tinggi, khususnya melalui tiga pilar utama bisnis Genertec, yaitu mesin industri berbasis CNC (Computer Numerical Control/ Komputer Kontrol Numerik), peralatan kesehatan, serta sektor energi.
Dukungan untuk Peningkatan Kapasitas Produksi Dalam Negeri Genertec dikenal sebagai perusahaan global yang memiliki pabrik produksi mesin industri berskala besar dan institut penelitian terkemuka di China. Melalui kemitraan ini, teknologi dan keahlian Genertec akan dihadirkan ke Indonesia, mendukung peningkatan kapasitas produksi dalam negeri serta memperkuat daya saing industri nasional di era globalisasi.
Baca Juga: Kawasan Industri Jababeka Incar Sektor Industri E-commerce
Presiden Direktur PT Modern Internasional Tbk., Sungkono Honoris menyampaikan, kerja sama dengan Genertec merupakan wujud nyata transformasi Modern Internasional dari perusahaan ritel yang berakar kuat lebih dari 54 tahun sejak 1971 menjadi entitas yang siap berperan dan berkontribusi dalam pengembangan industri berteknologi tinggi di Indonesia.