
loading…
Agen ICE Amerika Serikat menembak mati seorang wanita di Minneapolis. Kementerian Dalam Negeri sebut korban melakukan tindakan terorisme. Foto/Screenshot video NBC News
Insiden itu terjadi di persimpangan antara East 34th Street dan Portland Avenue, tempat para petugas penegak hukum sebelumnya bentrok dengan para pengunjuk rasa.
Rekaman video yang diambil dari tempat kejadian menunjukkan agen ICE mendekati sebuah SUV gelap yang berhenti di tengah jalan bersalju. Saat seorang agen mencoba membuka pintu, pengemudi memundurkan kendaraannya dan mencoba untuk pergi. Agen tersebut mengeluarkan pistol dan menembakkan tiga tembakan, setelah itu kendaraan tersebut melaju dan menabrak dua mobil lain yang diparkir di pinggir jalan.
Baca Juga: Pasukan Khusus AS Rampas Kapal Tanker Minyak Rusia, Moskow Marah
Korban tewas kemudian diidentifikasi oleh keluarganya sebagai Renee Good (37).
Menteri Keamanan Dalam Negeri AS Kristi Noem membela agen ICE yang menembak mati Good. Dia mengatakan bahwa Good menggunakan kendaraan untuk mencoba membunuh seorang petugas dan rekan-rekannya.
Noem bahkan menyebut tindakan korban sebagai aksi teroris. “Itu adalah tindakan terorisme domestik. Seorang petugas kami bertindak cepat dan defensif, menembak untuk melindungi dirinya sendiri dan orang-orang di sekitarnya,” katanya.