loading…
Hamas, Hizbullah Lebanon, dan Houthi Yaman tercatat sebagai tiga organisasi militer yang pernah menyerang Israel. Foto/REUTERS
Sejak didirikan sebagai negara pada 1948, Israel telah mendapat banyak ancaman dari musuh-musuhnya. Tak hanya negara-negara di Timur Tengah, negara Yahudi itu juga menjadi target serangan kelompok-kelompok militer pro-Palestina.
Tak sekadar menebar ancaman, kelompok tersebut sudah sering bertempur dengan Israel.
Organisasi Militer yang Pernah Menyerang Israel
1. Hamas
Hamas merupakan salah satu musuh utama Israel. Kelompok yang berbasis di Jalur Gaza, Palestina, ini selalu menjadi ancaman besar bagi keberlangsungan negara Yahudi tersebut.
Salah satu serangan terbesar Hamas adalah Operasi Badai al-Aqsa pada 7 Oktober 2023 yang memicu perang brutal Israel di Gaza hingga sekarang.
Serangan Hamas tersebut menjadi eskalasi paling serius sejak perang 11 hari pada 2021. Hamas mengeklaim pihaknya melakukan penyerangan dari darat, laut, dan udara.
Selain menembakkan ribuan roket, Israel juga mengonfirmasi bahwa para milisi Hamas memasuki wilayahnya. Militer Israel mengeklaim Operasi Badai al-Aqsa Hamas menewaskan lebih dari 1.000 orang.
2. Hizbullah
Sama seperti Hamas, Hizbullah juga menjadi ancaman besar bagi Israel. Berulang kali, keduanya sering terlibat pertempuran di sepanjang perbatasan Israel dan Lebanon.