Uji Pengalaman sebagai Peserta JKN lewat Kegiatan BPJS Kesehatan Menyapa



loading…

Kegiatan BPJS Kesehatan Menyapa dalam peringatan Sumpah Pemuda 2025. (Foto: dok BPJS Kesehatan)

JAKARTA – Dalam peringatan Sumpah Pemuda 2025 BPJS Kesehatan menggelar kegiatan BPJS Kesehatan Menyapa. Lewat aktivitas ini, sekitar 126 Kepala Cabang BPJS Kesehatan di seluruh Indonesia turun langsung ke rumah sakit untuk mengamati dan merasakan sendiri pengalaman sebagai peserta JKN.

Deputi Direksi Bidang Komunikasi Organisasi BPJS Kesehatan M. Iqbal Anas Ma’ruf menjelaskan, dalam kegiatan tersebut para Kepala Cabang datang ke fasilitas kesehatan tanpa menggunakan atribut atau identitas resmi organisasi, alias menyerupai peserta JKN yang hendak mengakses layanan kesehatan.

Menurutnya, real experience ini penting untuk meningkatkan kepekaan pemimpin BPJS Kesehatan terhadap realita di lapangan.

“Untuk lokasinya, kami menyasar rumah sakit yang banyak dikunjungi peserta JKN di masing-masing daerah. Banyak hal-hal yang seringkali tidak terekam dalam laporan formal. Demikian halnya jika kami melakukan pemantauan dengan mengenakan atribut resmi BPJS Kesehatan. Harapannya lewat kegiatan ini, kami bisa memperoleh potret sejujur-jujurnya mengenai situasi pelayanan JKN di lapangan,” kata Iqbal, Selasa (28/10).

BPJS Kesehatan Menyapa melibatkan Kepala Cabang yang berperan sebagai pengamat biasa atau keluarga peserta, dan melakukan observasi di area pelayanan rumah sakit yang padat pengunjung.



You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *